Senin 24 April 2023
Polresta Barelang, Polsek Batu Ampar - Bentuk sinergitas TNI - POLRI, Polsek Batu Ampar menggelar patroli bersama TNI dalam rangka Operasi Ketupat Seligi 2023 di wilayah hukum Polsek Batu Ampar. Kota Batam. Senin, (24/4/2023). Sekitar pukul 15.00 wib sampai dengan selesai.
Dengan menggunakan kendaraan dinas roda dua maupun roda 4, para personil menelusuri kawasan pertokoan tanjung pantun dan kawasan harbourbay. Kecamatan Batu Ampar.
Kapolresta Barelang Kombes Pol Nugroho Tri Nuryanto.SH.SIK.MH.melalui Kapolsek Batu Ampar Kompol Dwihatmoko Wiroseno SH,. SIK,. MM mengatakan kegiatan ini merupakan bentuk sinergitas TNI-POLRI dalam menjaga Kamtibmas di Hari raya idul Fitri 1444 H,
"Mengingat banyaknya yang mudik, kita akan selalu berpatroli dalam menjaga kondisi Kamtibmas tetap aman. Dengan sasaran titik keramaian serta tempat tinggal atau pemukiman masyarakat, dimana terdapat banyak rumah kosong yang ditinggal pemiliknya karena mudik," ujar Kapolsek
Ia juga berharap dengan adanya kegiatan patroli bersama ini dapat menciptakan dan meningkatkan keamanan dan ketertiban di wilayah hukum Polsek Batu Ampar," tutup Kompol Dwihatmoko.
Kegiatan ini personil Pospam terpadu pengamanan Idul Fitri 1444 H di Pelabuhan Batu Ampar, bersama dengan anggota Danramil 01 Lubuk Baja Koptu Juru Siregar, Situasi terdapat aman terkendali.
Salam Hormat Kami
Humas Polresta Barelang
Wassalamualaikum Wr.Wb
AKP Tigor Sidabariba, S.H.
Kasi Humas Polresta Barelang
Penerbit Redaksi Batamnews88
(Abdul Hadi)
0 Komentar